Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memberikan Inspirasi dan Wawasan Penerbangan, Murid Kelas Lima Kunjungi PUSPENERBAL Juanda


Alhamdulillah dua hari berlalu, sebanyak enam puluh peserta Outschool learning ( OSL) MIM 2 Badas belajar bersama Bapak - bapak TNI AL di Pusat Penerbangan TNI AL (PISPENERBAL) Juanda Sidoarjo. Senin, (22/04/2024) 

Kedatangan kami diterima baik oleh bapak Suwandi salah satu petugas museum Pispenerbal. Disana anak 2 dikenalkan dengan kegiatan di Pispenerbal Juanda, salah satunya di museum. Mereka juga diajak menaiki pesawat boeng yang terparkir di lanud Juanda. Melihat beragam pesawat yang sedang landing maupun take off. 

Anak - anak juga diajak melihat berbagai macam koleksi di Museum Pispenerbal. Bagian- bagian pesawat mulai dari bahan bakar, swing, baling- baling, mesin, pakaian pilot,rudal, bom, dan lain sebagainya. Mereka juga diputarkan video tentang TNI AL khususnya devisi penerbangan.

Karena waktu cukup singkat, peserta bergegas pamit. Alhamdulillah dari sini mereka mulai tertanam akan cita - citanya menjadi seorang pilot, pramugari, ataupun TNI AL. 

Selain kegiatan utama tersebut, anak - anak juga diajak mengeksplorasi pengalaman dengan mengendarai transportasi darat yakni Bus dan Kereta Api. Diakhir kegiatan, mereka juga kami ajak menyeberangi Selat Madura dengan mengendarai KAPAL FERI dari pelabuhan perak.