OSL Hari Ketiga, Pengalaman Berkesan Dari Kota Pahlawan
Dihari yang cerah ini kami beserta rombongan guru, karyawan, ikwam, dan anak - anak kelas 5 sedang berkegiatan di surabaya. Out school learning / pembelajaran diluar madrasah ( OSL 4) tahun ini cukup special.
Hari pertama kemarin kelas 1 dan 2 belajar membuat tahu di GTT kediri. Dilanjutkan hari kedua kelas 3 dan 4 belajar di museum Airlangga kediri dan museum Bung Karno Blitar. Alhamdulillah moda trasnportasi Big Bus dari PO Zain Putra memberikan kenyamanan dan kepuasan bagi kami.
Dihari ketiga ini, merupakan penutup dari seluruh rangkaian OSl MIM2Badas tahun ini. SURABAYA ZOO, menjadi tujuan akhir perjalanan kegiatan kami. Bersama rombongan yang berjumlah 150 personil dari kelas 5 kami berangkat Stasiun PAPAR menuju WONOKROMO. Jika sebelumnya menggunakan transportasi Armada Bus, kali ini kami mencoba Armada Kereta Api.
Keseruan anak - anak, guru, dan orangtua berbaur menjadi satu didalam gerbong 4 dan 5 kereta DHOHO 351. Memberikan pengalaman yang bermakna sekaligus berkesan terutama bagi anak - anak yang belum pernah merasakan naik Kereta Api.
Tiga jam berlalu, tak terasa kami tiba di stasiun wonokromo. Bergegas turun dari gerbong kereta menuju pintu keluar. " ayo anak - anak, ikuti arahan guru pendamping jangan sampai terlepas dari rombongan, " ucap Pak Ardy serambi memimpin rombongan. Perjalanan berikutnya kami lalui dengan berjalan kaki menuju Kebun binatang surabaya.
Jarak wonokromo ke KBS kurang lebih 1 KM, kami tempuh dengan waktu 15 menit. Berjalan ramai - ramai menyusuri trotoar kota tersibuk di Jawa Timur. Sesampainya di KBS, kami beristirahat sambil menikmati bekal makanan minuman yang telah dibwa dari rumah. Setelah mendapat breving dari Pak Ardy anak - anak ber kelompok mengeksplore aneka tempat di kebun binatang surabaya. Beragam koleksi satwa tersedia di tempat ini.
Aneka jenis burung, ikan, reptil, kuda, jerapah, harimau, dan singa menjadi tujuan utama observasi kami. Terakhir kami tertarik mengamati tingkah lucu berbagai macam jenis kera dan monyet.
Setelah puas mengeksplore koleksi hewan di KBS. Tak terasa waktu telah menunjukkan pukul 15.30 WiB, tiba saatnya untuk berpamitan dan kembali ke stasiun wonokromo untuk mempersiapkan perjalanan pulang dari surabaya. Dari KBS menuju wonokromo kami menggunakan armada angkutan umum warna kuning, sebanyak 10 armada telah siap menunggu kami di pinggir jalan depan KBS.
Sensasi naik angkutan umum mengingatkan kembali saat - saat zaman sekolah dulu. Tidak sampai 10 menit kamipun tiba di Stasiun Wonokromo. Jadwal keberangkatan Kereta Dhoho 365 pukul 18.30 WIB. Sambil menunggu kedatangan kereta kami menikmati alunan lagu di stasiun yang dibawakan ibu2 pengamen.
Kesan istimewa terucap dari mulut anak - anak, mereka semua tampak bergembira menikmati kegiatan hari ini. " saya senang sekali mengikuti OSL hari ini, terutama saat naik Kereta Api menjadi pengalaman pertama buat saya," kata Adhwa salah satu peserta OSL Kelas 5