Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PAT MIM 2 Badas Digelar Secara Online, Lebih Efektif dan Menyenangkan


Penilaian Tengah Semester (PAT) MI Muhammadiyah 2 Badas kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika tahun lalu dilaksanakan dengan berbasis kertas,kali ini sudah tidak lagi. PAT dilaksanakan secara online, dipandu oleh Walikelas dari Rumah masing - masing . Dengan memanfaatkan fasilitas google formulir,PAT dapat disusun dan dilaksanakan oleh setiap murid melalui HP atau laptop.Senin(08/06/2020)   

PAT yang diikuti sebanyak 287 murid kelas satu hingga kelas lima dilaksanakan selama delapan hari (8-16 Juni 2020),Setiap harinya ada dua mata pelajaran yang diujikan secara online. Setiap Walikelas akan memandu pelaksanaan PAT melalui Whatsapp Group (WAG) dikelasnya. Link soal akan dibagikan, lalu setiap peserta membuka link tersebut melalui browser selanjutnya mengisi identitas diri. Setelah identitas terisi lengkap, peserta dapat memulai mengerjakan soal sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Kepala MI Muhammadiyah 2 Badas Luky Fajarianto menjelaskan, PAT tahun ini kami buat secara online. Hal ini dilakukan agar pelaksanaan penilaian akhir tahun (PAT) lebih praktis,efektif,berkualitas, dan tentunya tidak merepotkan Guru dan Murid. "Ditengah pandemi sekarang ini penilaian semacam ini sangat dibutuhkan, dengan tetap berada dirumah setiap siswa dapat mengikuti PAT dengan praktis,efektif,mudah dan menyenangkan." tutur luky 

Antusiasme dan kegembiraan anak - anak mengikuti PAT ini sangat tinggi, tampak beberapa komentar gembira yang disampaikan melalui whatsapp. Salah satu diantaranya adalah siswa kelas siti walidah yang mengirimkan pesan WA kepada walikelasnya ."PAT online kali ini sangat enak,seru,mudah,dan menarik untuk dikerjakan.Kita tidak perlu menulis dibuku, tinggal klik jawabannya lalu kirim, selesai deh." Kata Radinkaswangga Saquell Rahagi atau akrab disapa Radin.
Hal senada juga diungkapkan oleh Brillian vista Ajeng Wijaya, kelas Kasman Singodimeja. Ia menyampaikan kesannya selama mengikuti PAT dihari pertama , " PAT tahun ini Menyenangkan sekali, bisa mengerjakan tugas lewat HP, Walau gak bisa ketemu dengan guru tapi masih bisa bertatap muka dengan videocall. " ungkap vista.



Sementara itu beberapa walimurid menyampaikan apresiasinya kepada walikelas terhadap pelaksanaan PAT tahun ini yang terkesan simple dan efektif." Sangat simple PAT tahun ini, tinggal klik klik klik jawabannya lewat HP tidak perlu capek capek menulis, pertanyaannya pilihan ganda jadi anak - anak lebih mudah mengerjakan" kata triavianingsih walimurid kelas Mas Mansur. Salah satu walimurid kelas siti walidah juga mengungkapkan hal yang sama " saya acungi jempol untuk semua bapak ibu Guru Mimda yang sudah mempermudah anak anak dalam melaksanakan PAT, semoga pandemi segera berlalu dan bisa kembali dalam KBM dikelas. " tutur Eka Setia Ningrum